logo Kompas.id
UtamaSandiaga Temui Pemuda...
Iklan

Sandiaga Temui Pemuda Muhammadiyah

Oleh
SUHARTONO
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/avO1nDFu6D62LenrzMdl-4QZ5hw=/1024x484/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F08%2FIMG20180830103308.jpg
KOMPAS/NINO CITRA ANUGRAHANTO

Halaman pagar SD Budi Mulia Dua, Ngemplak, Sleman, Kamis (30/8/2018) ditutup rapat. Di sekolah itu, Bakal Calon Wakil Presiden Sandiaga Uno menemui Mantan Ketua Umum Partai Amanat Nasional Amien Rais. Pada pertemuan dengan PP Pemuda Muhammadiyah, Jumat (14/9/2018), Sandiaga melakukan  pembicaraan  tertutup.

JAKARTA, KOMPAS-Bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno selama satu jam, Jumat (14/9/2018), menemui Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah di Jakarta. Dalam pertemuan tertutup tersebut, pendamping bakal calon presiden Prabowo Subianto itu menerima sejumlah tantangan untuk memperbaiki sejumlah masalah bangsa.

Selain diminta berani mengimplementasikan sejumlah program, seperti impor, Sandiaga juga didorong bisa melakukan reformasi hukum dan memperhatikan isu-isu lingkungan. ”Saya bilang ke Mas Sandi, yang paling penting itu bukan diksi melawan impornya, melainkan sejauh mana calon pemimpin itu punya integritas untuk melawan bandit politik yang ada di belakang mafia impor. Jadi, yang saya tagih berani atau tidaknya melawan mafia impor itu,” ujar Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil A Simanjuntak di kantornya.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000