logo Kompas.id
UtamaJepang Berkomitmen Bantu...
Iklan

Jepang Berkomitmen Bantu Rekonstruksi Pascabencana

Oleh
Norbertus Arya Dwiangga Martiar
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/oKZ07qY6my8lKb0_94lIwfw1qNU=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F10%2F20181011_ENGLISH-GEMPA_C_web_1539275014.jpg
KOMPAS/PRIYOMBODO

Kondisi kawasan Petobo, Palu, Sulawesi Tengah, Kamis (11/10/2018), yang luluh lantak karena fenomena likuefaksi akibat gempa bumi bermagnitudo 7,4. Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana, jumlah korban jiwa per 11 Oktober pukul 13.00 WIB sebanyak 2.073 orang. Evakuasi korban akan berakhir pada Jumat (12/10/2018), sedangkan masa tanggap darurat diperpanjang hingga 26 Oktober 2018.

NUSA DUA, KOMPAS — Pemerintah Jepang menyampaikan komitmennya mendukung Pemerintah Indonesia untuk rehabilitasi dan rekonstruksi akibat bencana yang terjadi di Sulawesi Tengah. Bantuan Pemerintah Jepang akan diawali dengan pemberian bantuan teknis dalam menyusun rencana induk (masterplan) rehabilitasi dan rekonstruksi Palu.

Komitmen tersebut dikemukakan dalam pertemuan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono dengan Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masafumi Ishii dan Presiden Badan Kerja Sama Internasional Jepang (JICA) Shinichi Kitaoka di sela rangkaian acara Pertemuan Tahunan Dana Moneter Internasional (IMF)-Bank Dunia 2018 pada Jumat (12/10/2018) sore di Nusa Dua, Bali.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000