logo Kompas.id
UtamaPerlengkapan Kamar Mandi pun...
Iklan

Perlengkapan Kamar Mandi pun Diincar Pencuri

Oleh
J Galuh Bimantara
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/iLm1y-6_m23CY-ebkalObjzB58U=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F12%2FIMG_20181210_132347_1544437612.jpg
KOMPAS/JOHANES GALUH BIMANTARA

Petugas memperlihatkan ASH, pencuri spesialis perlengkapan kamar mandi, di Markas Kepolisian Sektor Metropolitan Penjaringan Kepolisian Resor Metropolitan Jakarta Utara, Senin (10/12/2018).

JAKARTA, KOMPAS -- Anggota kepolisian membekuk satu pencuri spesialis perlengkapan mandi, seperti keran air dan pancuran, setelah dua minggu pengejaran. Curian tersebut tidak bisa dipandang sepele, karena pelaku fokus pada proyek-proyek rumah mewah yang sedang dalam pembangunan atau yang sudah jadi tapi belum ditempati pemilik, sehingga perlengkapan kamar mandi di sana berharga jutaan rupiah.

"Jangan dilihat barangnya hanya seperti ini. Ini satu set bisa Rp 45 juta," tutur Kepala Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Metropolitan Penjaringan Kepolisian Resor Metropolitan Jakarta Utara, Komisaris Mustakim, dalam jumpa media pada Senin (10/12/2018) di Jakarta. Pada pelaku yang berinisial ASH (30), polisi menyita satu jet shower dan satu cantelannya, tiga buah keran pancuran, tiga pancuran, serta empat selang pancuran.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000