logo Kompas.id
UtamaPencarian Korban Dihentikan...
Iklan

Pencarian Korban Dihentikan karena Hujan Deras

Oleh
TATANG MULYANA SINAGA, NIKOLAUS HARBOWO, KELVIN HIANUSA
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/MWGHD1c6Ry0bpiEUw3CgGuEkgvk=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2F20190101_LONGSOR_H_web_1546345256.jpg
KOMPAS/TATANG MULYANA SINAGA

Tim SAR gabungan bersama warga mencari korban akibat longsor yang melanda Kampung Cimapag, Desa Sirnaresmi, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (1/1/2019). Longsor yang terjadi pada Senin (31/12/2018) sore tersebut menyebabkan 11 orang meninggal dunia, 3 orang luka berat, dan 24 orang belum ditemukan.

SUKABUMI, KOMPAS — Operasi evakuasi korban bencana tanah longsor di Desa Sirnaresmi, Cisolok, Sukabumi, Jawa Barat, dihentikan sementara pada Selasa (1/1/2019) pukul 17.00. Kondisi cuaca hujan deras menghambat pencarian sehingga operasi baru akan dilanjutkan pada Rabu pagi.

Hingga dihentikan, tim gabungan TNI, Polri, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) serta sukarelawan telah menemukan 11 jenazah korban longsor. Dengan kata lain, masih ada 24 orang yang diduga tertimbun longsor.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000