logo Kompas.id
UtamaPemkot Blitar Tutup Sementara ...
Iklan

Pemkot Blitar Tutup Sementara Semua Tempat Karaoke

Oleh
DEFRI WERDIONO
· 2 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/Be-Fb1In6owbwX4HvueuHm5f2Cc=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F01%2F20190109wer1_1547030025.jpg
ISTIMEWA

Unjuk rasa terkait keberadaan karaoke di Kota Blitar, Jawa Timur.

BLITAR, KOMPAS — Pemerintah Kota Blitar, Jawa Timur, mulai Rabu (9/1/2019) menutup semua tempat karaoke di wilayah itu untuk sementara. Penutupan dilakukan menyusul ditemukannya aksi dugaan asusila dan tarian erotis di salah satu tempat karaoke pertengahan Desember 2018 oleh Direktorat Kriminal Khusus Kepolisian Daerah Jawa Timur.

Total ada sembilan tempat hiburan karaoke yang ditutup, satu di antaranya Maxi Brillian. Tempat karaoke itu telah ditutup lebih dulu beberapa hari lalu. Sisanya, delapan tempat karaoke, ditutup mulai hari ini. Delapan itu antara lain Karaoke di Hotel Puri Perdana, karaoke di Hotel Grand Mansion, Karaoke Vivas, dan Karaoke Next.

Editor:
Siwi Yunita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000