logo Kompas.id
UtamaPenularan Semangat Jadi...
Iklan

Penularan Semangat Jadi Tantangan

Oleh
· 3 menit baca

JAKARTA, KOMPAS— Kesadaran anak muda untuk berpartisipasi dalam proses politik terlihat dari munculnya beberapa gerakan untuk mengawal Pemilu 2019 yang mereka inisiasi sendiri. Hanya, inisiatif ini masih berhadapan dengan tantangan sulitnya menularkan semangat serupa kepada anak muda lainnya untuk terlibat dalam gerakan yang sama.

Sebagian gerakan pengawalan yang muncul menjelang pemungutan suara Pemilu 2019 memanfaatkan teknologi informasi dan media sosial untuk sosialisasi serta memantik minat publik. Sebagai contoh, ada gerakan Teman Rakyat yang menggaungkan gerakan Unboxing Caleg via ruang digital. Gerakan ini mengulas latar belakang calon anggota legislatif (caleg), lalu hasilnya dipublikasikan di situs Temanrakyat.id dan Instagram dalam bentuk tulisan, video, atau infografis.

Selain itu, juga ada gerakan urun daya Kawal Pemilu Jaga Suara (KPJS) 2019 yang merupakan metamorfosis Kawal Pemilu 2014. Perekrutan sukarelawan dilakukan secara daring memanfaatkan media sosial. Setelah itu, hasil kerja sukarelawan disajikan kepada publik lewat laman daring Kawalpemilu.org.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000