logo Kompas.id
UtamaKuota Haji Bertambah 10.000...
Iklan

Kuota Haji Bertambah 10.000 Orang

Oleh
ANITA YOSSIHARA/ NINA SUSILO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vkBwvmpCKrRyPYuFkkOc2ECmpZw=/1024x1470/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2FA5E9155E-B762-469E-A1A7-90EEDFC7BDE1_1555236917.jpeg
SEKRETARIAT PRESIDEN

Presiden Joko Widodo tiba di Riyadh, Arab Saudi, Minggu (14/4/2019). Presiden Jokowi akan bertemu dengan Raja Salman bin Abdulaziz Al-Saud dan Putra Mahkota Muhammad bin Salman.

JAKARTA, KOMPAS—Kerajaan Arab Saudi memutuskan untuk menambah kuota haji sebanyak 10.000 bagi jemaah haji Indonesia. Penambahan kuota itu diyakini dapat mengurangi daftar tunggu atau antrean jemaah haji Indonesia yang rata-rata mencapai 18 tahun.

Keputusan penambahan kuota jemaah haji itu disampaikan pemimpin Arab Saudi, Raja Salman bin Abudulaziz al-Saud dalam pertemuan bilateral dengan Presiden Joko Widodo di Istana Pribadi Raja (Al-Qasr Al-Khas) di Riyadh, Arab Saudi, Minggu (14/4/2019) sore waktu setempat. Pertemuan dengan Raja Salman jadi agenda pertama lawatan Presiden Jokowi dan Nyonya Iriana ke Arab Saudi.

Editor:
evyrachmawati
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000