logo Kompas.id
UtamaPahlawan Pemilu Bertaruh Nyawa
Iklan

Pahlawan Pemilu Bertaruh Nyawa

Pahlawan pemilu berjibaku dalam tugas ketika sebagian besar orang tidur lelap. Sebelum, saat pemungutan, dan sehari setelah pemungutan menjadi hari-hari yang sangat melelahkan. Selain menguras tenaga, waktu, dan materi, sebagian dari mereka kehilangan nyawa saat tugas. Pahlawan pemilu itu bekerja demi kelancaran pesta demokrasi.

Oleh
Dhanang David Aritonang / Aguido Adri
· 7 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fKuIfO8JncXk-R6zNesS8rafyOw=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F04%2FWhatsApp-Image-2019-04-15-at-12.47.36_1555318979.jpeg
DOKUMENTASI POLRES LUMAJANG

Hari Senin (15/4/2019), Kepolisian Resor Lumajang mengawal distribusi surat suara ke Dusun Curahkobokan, Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo. Lokasi tersebut dikenal cukup ekstrem, yaitu melintasi perbukitan dan menyeberangi sungai.

Ketika sebagian besar orang tidur lelap, petugas di tempat pemungutan suara masih berjibaku dalam tugas. Sebelum, saat pemungutan, dan sehari setelah pemungutan menjadi hari-hari yang sangat melelahkan. Selain menguras tenaga, waktu, dan materi, sebagian dari mereka kehilangan nyawa saat tugas. Pahlawan pemilu itu bekerja demi lancarnya pesta demokrasi.

Kamis (18/4/2019) dini hari, kesibukan masih tampak di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 108 di Kelurahan Cijantung, Kecamatan Pasar Rebo, Jakarta Timur. ”PKS dua (caleg nomor urut dua), Gerindra empat, Nasdem satu, PDI-P satu,” teriak Lie Syarifudin, petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 108. Petugas KPPS lain mencatatkan pertambahan suara itu di kolom partai di C1 plano yang menempel di papan.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000