ZOONOSIS
Setelah ditemukannya satu orang yang terjangkit cacar monyet di Singapura, Kementerian Kesehatan mengimbau masyarakat meningkatkan antisipasi terhadap penularan penyakit tersebut. Pencegahan dan deteksi dini penyebaran virus perlu diperkuat, terutama di wilayah yang berbatasan langsung dengan Singapura, seperti Batam dan Tanjung Pinang.