logo Kompas.id
UtamaDari Asia untuk Dunia
Iklan

Dari Asia untuk Dunia

Oleh
B Josie Susilo Hardianto
· 3 menit baca

Asia kembali menjadi salah satu mesin pertumbuhan dan promotor perdamaian serta stabilitas dunia. Beberapa peristiwa terakhir menandai hal itu. Salah satunya adalah Konferensi Tingkat Tinggi Kelompok 20 (G-20) yang digelar selama dua hari di Osaka, Jepang, pada Jumat dan Sabtu lalu.

Konferensi itu disebut-sebut berhasil membawa angin segar bagi komunitas dunia. Angin segar itu bertiup setelah Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan mitranya, Presiden China Xi Jinping, sepakat untuk kembali ke meja dialog, membicarakan lagi ketegangan perdagangan di antara dua adidaya ekonomi itu yang sebelumnya terhenti.

Meskipun masih terlalu dini untuk memprakirakan hasilnya, langkah positif kedua pemimpin dunia itu merupakan capaian yang banyak ditunggu. Hal itu dapat dipahami karena perang dagang yang terpicu oleh kebijakan kedua pemimpin berdampak pada pelambatan pertumbuhan ekonomi global.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000