logo Kompas.id
UtamaMuatan Kapal Masih Jadi...
Iklan

Muatan Kapal Masih Jadi Masalah

Oleh
· 5 menit baca

Musibah KM Santika Nusantara terjadi karena kendaraan yang diangkut memuat bahan mudah terbakar. Otoritas pelabuhan siap membongkar kendaraan selama ada dasar hukumnya.

SURABAYA, KOMPAS— Terbakarnya Kapal Motor Santika Nusantara di perairan Masalembu, Jawa Timur, Kamis (22/8/2019), kembali mengangkat masalah pengawasan muatan kapal yang ternyata belum tuntas. Bukan hanya soal data manifes yang tak sama dengan jumlah penumpang kapal, melainkan juga terkait jenis barang bawaan yang berisiko memicu kefatalan.

Dalam manifes yang diterima otoritas kesyahbandaran Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, KM Santika Nusantara tujuan Balikpapan, Kalimantan Timur, itu tercatat mengangkut 111 penumpang plus anak buah kapal serta 84 kendaraan. Namun, data hingga Sabtu malam di Posko SAR Surabaya menyebutkan, kapal mengangkut 308 penumpang.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000