logo Kompas.id
UtamaPerusahaan Logistik Ajak...
Iklan

Perusahaan Logistik Ajak Penumpang Angkutan Umum Jadi Kurir

Inovasi digital kembali melahirkan layanan baru. Pengelola aplikasi mengajak penumpang angkutan umum menjadi bagian dari bisnis usaha jasa pengiriman.

Oleh
Ayu Pratiwi
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/vEL25e5isjVBVZrledkNEslpl0o=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2FWhatsApp-Image-2019-09-19-at-17.31.04_1568889333.jpeg
KOMPAS/AYU PRATIWI

Konferensi pers tentang Krowrier di Jakarta, Kamis (19/9/2019). Krowrier adalah aplikasi ponsel pintar yang menawarkan jasa pengiriman barang seharga Rp 19.000 untuk tujuan mana pun di Jabodetabek. Model usaha logistik itu berbeda dengan lainnya karena melibatkan penumpang angkutan umum. Tujuannya adalah menciptakan layanan pengiriman yang lebih ramah lingkungan.

JAKARTA, KOMPAS — Penumpang angkutan umum yang jumlahnya semakin besar bisa dilibatkan dalam jasa pengiriman. Mereka dapat berperan sebagai kurir dengan mengangkut paket kiriman barang dari stasiun awal hingga stasiun tujuan. Sebagai imbal jasa pengiriman, biaya transportasi umum penumpang ditanggung perusahaan jasa pengiriman.

Model bisnis itu diharapkan bisa mengurangi kemacetan dan polusi udara. Berdasarkan catatan Kompas, sekitar 90 persen pengangkutan barang masih menggunakan truk. Peran transportasi berbasis rel masih minim atau hanya 1 persen dari total pengangkutan. Padahal, pengangkutan kereta api memiliki kepastian waktu, kapasitas angkut yang besar, dan emisi gas buang yang rendah.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000