logo Kompas.id
UtamaSenjata Rahasia ”The Reds”
Iklan

Senjata Rahasia ”The Reds”

Liverpool mengatasi tekanan dengan menumbangkan Chelsea, 2-1, di Liga Inggris, Minggu malam. Mereka mengubah kelemahan menjadi ”senjata rahasia” yang mematikan, yaitu bola-bola mati.

Oleh
Yulvianus Harjono
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/wvYsbp8aRNGHkQWUZCs6ucToSSM=/1024x692/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F09%2Fcheliv06_1569247425.jpg
ACTION IMAGES VIA REUTERS/JOHN SIBLEY

Bek sayap Liverpool Trent Alexander-Arnold berusaha melewati penjagaan pemain muda Chelsea Mason Mount pada laga Liga Primer Inggris antara Liverpool dan tuan rumah Chelsea di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (22/9/2019).

LONDON, SENIN — Hingga dua musim lalu, Liverpool kerap membuat barisan legendanya, seperti Jamie Carragher, geleng kepala akibat mudahnya gawang mereka kebobolan dari situasi bola mati. Saat itu, mereka meraih predikat tim terburuk dari jajaran Big Six—langganan enam besar Liga Inggris—menghadapi sepak pojok dan tendangan bebas.

Dalam dua tahun pertama bersama Manajer Juergen Klopp, Liverpool kebobolan 27 gol lewat situasi bola mati. Tiada tim Big Six lain yang pertahanannya lebih buruk dari itu. ”Dari cara mengantisipasinya, mereka akan selalu kebobolan. Tidak peduli berapa banyak uang dikeluarkan untuk membeli bek,” ujar Carragher kepada Sky Sports, Agustus 2017.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000