logo Kompas.id
UtamaBoeing Sepakat Beri Korban...
Iklan

Boeing Sepakat Beri Korban Kecelakaan Lion Air Rp 16,9 Miliar Per Orang

Klaim asuransi atas para korban dikatakan dapat bervariasi sesuai dengan kebangsaan korban, usia, status perkawinan, pendapatan, tanggungan, dan harapan hidup mereka.

Oleh
BENNY D KOESTANTO
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/fyJJBSq1NWq1fPxqW3cMXl7YOyk=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2018%2F11%2F20181106_ENGLISH-SERIAL-TABUR-BUNGA-LION-AIR_A_web_1541513980.jpg
KOMPAS/RIZA FATHONI

Anggota keluarga korban menaburkan bunga dan memanjatkan doa di lokasi jatuhnya pesawat Lion Air PK-LQP dari kapal KRI Banda Aceh di perairan Karawang, Jawa Barat, 6 November 2018. Pengacara korban mengungkapkan, Rabu (25/9/2019), perusahaan Boeing pembuat pesawat 737 MAX yang jatuh itu akan memberikan ganti rugi senilai minimal 1,2 juta dollar AS per korban.

CHICAGO, RABU — Perusahaan pembuat pesawat terbang Boeing Co telah menyelesaikan klaim pertama bagi para korban atas kasus jatuhnya pesawat 737 MAX maskapai Lion Air di Indonesia. Merujuk keterangan sejumlah sumber, para keluarga korban tewas akhirnya menerima ganti rugi senilai minimal 1,2 juta dollar AS atau sekitar Rp 16,9 miliar atas nama masing-masing korban.

Floyd Wisner dari Firner Law Firm, yang mewakili para penggugat, mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyelesaikan 11 dari 17 klaimnya terhadap Boeing atas nama keluarga yang kehilangan kerabat mereka. Mereka adalah korban jatuhnya Boeing 737 MAX di Laut Jawa pada 29 Oktober 2018, hanya beberapa saat setelah lepas landas. Kecelakaan itu menewaskan penumpang dan awak pesawat yang total berjumlah 189 orang.

Editor:
samsulhadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000