logo Kompas.id
UtamaSerangan 14 September Beri...
Iklan

Serangan 14 September Beri Pelajaran Berharga bagi Militer AS

Oleh
Musthafa Abd Rahman dari Kairo, Mesir
· 4 menit baca

Peristiwa serangan pesawat tanpa awak dan rudal jelajah oleh kaukus Iran atas kilang minyak Aramco di Aqbaiq dan Khurais, Arab Saudi, pada 14 September 2019, menyingkap masih lemahnya sistem pertahanan anti-serangan udara milik Amerika Serikat di Timur Tengah.

Seharusnya pangkalan udara militer AS di Al-Udeid, Qatar— pangkalan udara militer AS terbesar di Timur Tengah saat ini—merupakan penanggung jawab utama dalam mendeteksi dan kemudian mencegat serangan udara atau rudal balistik atas sasaran AS dan negara-negara sekutunya di kawasan Teluk Persia.

Di pangkalan udara Al-Udeid itu terdapat sekitar 11.000 personel pasukan AS dan lebih dari 100 pesawat tempur AS dalam berbagai jenis, di antaranya pesawat tempur multifungsi F-15, F-16, dan pesawat peringatan dini AWACS, serta pesawat nirawak MQ-1 Predator dan MQ-9 Reaper yang terbang tanpa henti di teritorial udara Irak, Suriah, dan kawasan Teluk Persia.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000