logo Kompas.id
UtamaGreysia/Apriyani Berjuang...
Iklan

Greysia/Apriyani Berjuang ”Sendiri”

Ganda putri bulu tangkis Greysia Polii/Apriyani Rahayu tidak memiliki rekan yang bisa diharapkan untuk mengadang lawan di Denmark Terbuka. Namun, itu tak mengendurkan perjuangan mereka di turnamen tersebut.

Oleh
Yulia Sapthiani
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/aIl4vWCIh_NmRms60k2EgTQfxYw=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F10%2FPBSI_Denmark-Open-2019_DAY2_Greysia_Apriyani-4_1571241009.jpg
HUMAS PP PBSI

Apriyani Rahayu yang berpasangan dengan Greysia Polii di nomor ganda putri berusaha mengembalikan bola ke bidang permainan lawannya, Vivian Hoo/Yap Cheng Wen (Malaysia), pada babak pertama turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka di Odense Sportspark, Rabu (16/10/2019). Greysia/Apriyani melaju ke babak kedua dengan kemenangan 21-10, 21-18, atas Vivian/Yap.

ODENSE, RABU — Diturunkannya level turnamen bagi Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta membuat Greysia Polii/Apriyani Rahayu harus berjuang ”sendiri” untuk ganda putri Indonesia pada turnamen besar. Itu pula yang mereka alami pada Denmark Terbuka di Odense, Denmark, pekan ini.

Greysia/Apriyani menjadi satu-satunya wakil ganda putri Indonesia pada turnamen berkategori BWF Super 750 tersebut. Itu juga mereka alami ketika tampil dalam China Terbuka Super 1000 dan Korea Terbuka Super 750. Mereka juga akan mengalaminya pada Perancis Terbuka Super 750, 22-27 Oktober.

Editor:
agungsetyahadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000