logo Kompas.id
UtamaLaba Bersih CIMB Niaga Rp 2,68...
Iklan

Laba Bersih CIMB Niaga Rp 2,68 Triliun

PT Bank CIMB Niaga Tbk membukukan laba bersih konsolidasi (tidak diaudit) Rp 2,68 triliun per akhir triwulan III-2019. Adapun total aset per 30 September 2019 sebesar Rp 262,8 triliun.

Oleh
· 1 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/lYI_E9aZcUayyvhi5Qz1jrxT7wE=/1024x576/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2FWhatsApp-Image-2018-03-07-at-20.24.36.jpeg
NINO CITRA ANUGRAHANTO UNTUK KOMPAS

Presiden Direktur PT CIMB Niaga Tigor M Siahaan

PT Bank CIMB Niaga Tbk membukukan laba bersih konsolidasi (tidak diaudit) Rp 2,68 triliun per akhir triwulan III-2019. Adapun total aset per 30 September 2019 sebesar Rp 262,8 triliun. ”Kinerja keuangan CIMB Niaga meningkat dari tahun lalu,” kata Presiden Direktur CIMB Niaga Tigor M Siahaan dalam siaran pers, Kamis (31/10/2019). Menurut Tigor, pendapatan operasional naik 6,8 persen secara tahunan, yang ditopang pendapatan nonbunga yang tumbuh 12,1 persen dan pendapatan bunga bersih yang tumbuh 5,1 persen. Kredit yang disalurkan CIMB Niaga tumbuh 4,9 persen secara tahunan menjadi Rp 191,7 triliun, yang didukung pertumbuhan kredit korporasi, kredit pemilikan rumah, dan kartu kredit. Adapun dana pihak ketiga yang dibukukan per akhir triwulan III-2019 mencapai Rp 190,3 triliun. (*/IDR)

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000