logo Kompas.id
UtamaSSB Buperta Cibubur Rengkuh...
Iklan

SSB Buperta Cibubur Rengkuh Puncak Klasemen

Konsistensi permainan menjadi kunci bagi SSB Buperta Cibubur untuk menggusur SSB Matador Merkarsari dari puncak klasemen Liga Kompas Kacang Garuda U-14.

Oleh
ADRIAN FAJRIANSYAH
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/E7v1Hwhyf8hrrm1oXBiaTfHwgMM=/1024x497/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F85b01cbe-30ba-4911-8fac-c72e4b5a3da1_jpg.jpg
KOMPAS/ADRIAN FAJRIANSYAH

Laga SSB Kabomania (hijau) kontra SSB Pelita Jaya (merah) di pekan kesembilan Liga Kompas Kacang Garuda U-14 di lapangan GOR Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (17/11/2019). Dalam laga itu, Kabomania kalah 0-2 dari Pelita Jaya. Hasil itu membuat Kabomania menuai kekalahan perdana di musim ini.

JAKARTA, KOMPAS — SSB Buperta Cibubur berhasil mengoptimalkan peluang untuk menyalip pemuncak klasemen SSB Matador Merkarsari yang menuai kekalahan pada pekan kesembilan Liga Kompas Kacang Garuda U-14 di lapangan GOR Ciracas, Jakarta Timur, Minggu (17/11/2019). Pada laga terakhir pekan ini, Buperta Cibubur bermain imbang 0-0 dengan SSB Big Stars Babek FA. Raihan satu poin itu sudah cukup untuk membuat Buperta Cibubur merengkuh puncak klasemen sementara.

Dalam laga tersebut, Buperta Cibubur dan Big Stars Babek FA sama-sama bermain solid. Di babak pertama, mereka sama-sama menerapkan pressing ketat sehingga kedua tim sama-sama kesulitan menembus pertahanan lawan. Di babak kedua, mereka lebih terbuka dengan saling jual-beli serangan. Namun, pemain kedua tim bermain dengan tingkat konsentrasi yang sama sehingga mereka harus puas bermain imbang dengan skor 0-0.

Editor:
agungsetyahadi
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000