logo Kompas.id
UtamaDari Terapi Asma Jadi Pintu...
Iklan

Dari Terapi Asma Jadi Pintu Prestasi

Prestasi Farrel Armandio Tangkas terus meningkat setelah bergabung dengan pelatnas.

Oleh
Denty Piawai Nastitie
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/dqdDdK8ihY_RIocvDs_ZKTtyFM0=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2F0d7e0399-e951-42cb-87b5-113bf34e43c8_jpg.jpg
KOMPAS/RONY ARIYANTO NUGROHO

Perenang nasional Farrell Armandio Tangkas berlatih di pelatnas renang di Arena Akuatik Gelora Bung Karno, Jakarta, 7 November 2019. Farrell menjadi salah satu atlet Indonesia pada SEA Games 2019 Filipina di nomor spesialisasinya, yakni 200 meter gaya punggung.

Saat masih duduk di bangku taman kanak-kanak, Farrel Armandio Tangkas (17) belajar renang sebagai terapi mengobati sakit asma. Seiring waktu, renang telah membuka pintu prestasi dan mengangkat pemuda ini menjadi salah satu perenang harapan Indonesia.

Nama Farrel bersinar setelah menembus limit Olimpiade Remaja 2018 di Buenos Aires, Argentina. Ia memastikan lolos ke ajang dunia itu setelah mencatat  waktu 2 menit 04,60 detik pada noor 200 meter gaya punggung pada Kejuaraan Kelompok Umur Asia Tenggara (SEA Age Group) 2017 di Brunei Darussalam. Hasil itu menembus limit ,A 2 menit 05,50 detik, yang ditetapkan Federasi Renang Internasional (FINA). Farrel terbang ke Buenos Aires bersama tiga perenang remaja lainnya, yaitu Azzahra Permatahani, Adinda Larasati Dewi, dan Azel Zelmi.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000