logo Kompas.id
UtamaArus Genangan Menyulitkan...
Iklan

Arus Genangan Menyulitkan Penyelamatan Warga di Ciledug Indah

Perumahan Ciledug Indah, Karang Tengah, Tangerang, Banten merupakan salah satu titik terparah banjir di awal tahun ini. Penyelamatan warga di sana terhambat oleh derasnya arus sungai.

Oleh
Aditya Diveranta
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/236W0zDrXrbViW0LEj_IrwBGbVI=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F01%2F46247fff-0228-41e6-aa96-7c24ad4d35e4_jpg.jpg
KOMPAS/ADITYA DIVERANTA

Warga menerjang arus genangan di perumahan Ciledug Indah I, Karang Tengah, Tangerang, Banten, setelah hujan deras yang terjadi sejak Rabu (1/1/2020). Arus genangan disebabkan Kali Angke yang meluap dan mengarah ke wilayah rendah di kawasan Ciledug.

TANGERANG, KOMPAS — Arus genangan akibat luapan Kali Angke menyulitkan proses evakuasi warga di Perumahan Ciledug Indah, Karang Tengah, Tangerang, Banten. Regu penolong tidak bisa leluasa menyelamatkan warga dari kawasan itu. Sebagian warga belum dapat dievakuasi hingga Kamis (2/1/2020) sore.

Pantauan Kompas hingga sore, arus genangan masih mengalir dari arah Jalan Pedurenan menuju Jalan Duren Villa. Koordinator tim evakuasi dari Badan SAR Nasional, Muhammad Abdullah, menjelaskan, luapan Kali Angke dari Jalan Pedurenan masih akan mengalir ke wilayah yang lebih rendah. Hal tersebut menyebabkan proses evakuasi belum berlangsung optimal.

Editor:
Andy Riza Hidayat
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000