logo Kompas.id
Gaya HidupKopi Spesialti, Mandailing,...
Iklan

Kopi Spesialti, Mandailing, dan Perempuan Legendaris

Oleh
Sarie Febriane
· 5 menit baca

Merebaknya gaya hidup kopi di sejumlah kota di Indonesia membuat kita akrab dengan istilah specialty coffee atau kopi spesialti. Namun, belum banyak yang tahu asal mula terminologi yang muncul empat dekade lalu itu, berawal dari kopi mandailing dari Sumatera yang terdampar di Amerika Serikat, lalu sampai di tangan seorang perempuan yang kini menjadi legenda di dunia bisnis kopi.

Selama ini, dunia kopi identik dengan dunia maskulin, dunia laki-laki. Padahal, sejarah kopi spesialti menancapkan posisinya yang prestisius hingga seperti sekarang adalah berkat peran penting seorang perempuan. Dan, peran kopi dari Indonesia.

Istilah specialty coffee serta lingkup bisnis yang menyertainya pertama kali diperkenalkan oleh seorang perempuan imigran asal Norwegia bernama Erna Knutsen (96). Erna memperkenalkan istilah itu pertama kali dalam tulisannya di Tea & Coffee Trade Journal pada 1974. Dia menggunakan istilah itu untuk merujuk biji-biji kopi berkualitas rasa terbaik yang dihasilkan di daerah beriklim mikro yang khusus.

Editor:
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000