logo Kompas.id
Kesempatan Kedua Rossi di...
Iklan

Kesempatan Kedua Rossi di Misano

Valentino Rossi optimistis bisa lebih kuat akhir pekan ini menyusul sejumlah hasil positif tes komponen baru YZR-M1. Ini kesempatan kedua Rossi di Sirkuit Misano untuk meraih podium ke-200 di kelas elite Grand Prix.

Oleh
AGUNG SETYAHADI
· 6 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/OUZLDpnfPFujZddLKMiMEgzPuFE=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F09%2Fmisano01_1600011136.jpg
ANDREAS SOLARO / AFP

Berturut-turut dari depan ke belakang, Francesco Bagnaia (Pramac Racing), Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha), Alex Rins (Suzuki Ecstar), dan Joan Mir (Suzuki Ecstar), berebut posisi kedua pada Grand Prix MotoGP seri keenam di Sirkuit Misano, 13 September 2020.

MISANO, KAMIS — Valentino Rossi kembali berjuang meraih podium di Sirkuit Misano, akhir pekan ini. Pebalap berusia 41 tahun itu memiliki urusan yang belum tuntas, menyusul kegagalannya menjaga posisi ketiga akhir pekan lalu, yang direbut pebalap Suzuki, Joan Mir, di lap terakhir. Kini, Rossi memiliki optimisme baru meraih podium ke-200 di kelas elite dengan hasil positif uji komponen baru motor Yamaha YZR-M1.

”Saya senang ada balapan lagi di sini, di Misano. Saya akan kembali berjuang untuk meraih podium, tetapi level persaingannya sangat tinggi dan kami sangat ketat dalam persaingan juara. Kami akan melakukan yang terbaik,” ujar Rossi, dikutip GPOne, Rabu (16/9/2020), sehari setelah tes resmi MotoGP di Sirkuit Misano, San Marino.

Editor:
Johan Waskita
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000