logo Kompas.id
NusantaraPasar Sepaham untuk Korban HAM
Iklan

Pasar Sepaham untuk Korban HAM

Mahasiswa, alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, dan sejumlah komunitas peduli hak asasi manusia menggelar Pasar Sepaham bagi para korban pelanggaran hak asasi manusia.

Oleh
KORNELIS KEWA AMA
· 4 menit baca

YOGYAKARTA, KOMPAS — Mahasiswa, alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, dan sejumlah komunitas peduli hak asasi manusia menggelar Pasar Sepaham bagi korban pelanggaran hak asasi manusia. Sebanyak 18 organisasi sipil terlibat menyediakan puluhan stan pameran dengan beraneka produk pada Pasar Sepaham. Terdapat pula lokakarya dan pemutaran film. Mereka berinteraksi satu sama lain, sambil berdonasi untuk penyintas, korban pelanggaran HAM.

Anggota Panitia Media Pasar Sepaham, Idham Barieq, di Yogyakarta, Sabtu (23/11/2019), mengatakan, Pasar Sepaham melibatkan mahasiswa dan alumni Fisipol UGM Yogyakarta serta sejumlah relawan peduli HAM dari luar kampus. Mereka menggalang dana dalam program jaga-jaga untuk meringankan beban korban pelanggaran HAM di Tanah Air.

https://cdn-assetd.kompas.id/3g7XdF_Xvdk9TyKn9_dgs1I1pws=/1024x768/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F11%2Fa3a88b79-851b-4755-bc5d-bd22f0e56ac1_jpg.jpg
KOMPAS/KORNELIS KEWA AMA

Relawan pejuang HAM khusus kaum perempuan sedang mengampanyekan perlakuan setara dalam kegiatan Pasar Sepaham. Hentikan tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak-anak.

Editor:
agnespandia
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000