logo Kompas.id
NusantaraSekda Kota Cirebon Positif...
Iklan

Sekda Kota Cirebon Positif Covid-19, Pelacakan dari Pejabat hingga Jurnalis

Sekda Kota Cirebon, Jawa Barat, Agus Mulyadi terkonfirmasi positif Covid-19. Mobilitas tinggi diduga menjadi penyebabnya. Dinas kesehatan setempat tengah melacak kontak erat kasus tersebut dari pejabat hingga jurnalis.

Oleh
ABDULLAH FIKRI ASHRI
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/k6MBT1B-yQHmf1Mqk2We6E4pKlg=/1024x683/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F05%2F7898c06c-05c9-469e-b32d-4dda215a466a_jpg.jpg
KOMPAS/ABDULLAH FIKRI ASHRI

Warga menjalani tes cepat (rapid test) di Surya Toserba, Kota Cirebon, Jawa Barat, Jumat (22/5/2020). Tes tersebut menyasar 100 karyawan dan pengunjung supermarket. Tes itu untuk mengidentifikasi kasus Covid-19 di Kota Cirebon. Hingga kini, delapan warga terkonfirmasi positif Covid-19 di Kota Cirebon.

CIREBON, KOMPAS — Sekretaris Daerah Kota Cirebon, Jawa Barat, Agus Mulyadi terkonfirmasi positif Covid-19. Mobilitas tinggi diduga menjadi penyebabnya. Dinas kesehatan setempat tengah melacak kontak erat kasus tersebut dari pejabat hingga jurnalis.

”Tadi (Kamis) malam, kami mengetahui Pak Sekda positif Covid-19,” kata Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis kepada awak media, Jumat (4/9/2020), di Cirebon, Jawa Barat. Agus yang tidak menunjukkan gejalan klinis langsung menjalani isolasi mandiri di rumah dinasnya, sedangkan keluarganya pindah ke rumah pribadinya.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000