logo Kompas.id
InternasionalInggris Andalkan Proyek...
Iklan

Inggris Andalkan Proyek Infrastruktur untuk Pulihkan Perekonomian

Renovasi sekolah-sekolah di Inggris merupakan bagian dari ”Proyek Kecepatan” yang menelan total 309 miliar dollar AS. Dengan dana itu, Inggris akan membangun atau merenovasi rumah sakit, sekolah, dan penjara.

Oleh
kris mada
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/awSqDYxpkuXFZ2da9zbML1C_QzA=/1024x683/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F06%2FHEALTH-CORONAVIRUSBRITAIN-SCHOOLS_89751838_1593416369.jpg
REUTERS/KEVIN COOMBS

Anak-anak menggunakan simpai untuk menjaga jarak sosial guna mencegah Covid-19 di sebuah sekolah di Fulham, London, Inggris, 9 Juni 2020. Proyek renovasi sekolah di London digunakan sebagai salah satu cara menggerakkan kembali perekonomian yang terdampak Covid-19.

LONDON, SENIN — Inggris menggunakan proyek renovasi sekolah sebagai salah satu cara menggerakkan kembali perekonomian yang terdampak pandemi Covid-19. London berencana membelanjakan 309 miliar dollar AS untuk aneka proyek infrastruktur dan konstruksi gedung demi menyuntikkan dana pada perekonomian nasional Inggris.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson dijadwalkan meluncurkan proyek renovasi 50 sekolah pada Senin (29/6/2020) di London. Proyek itu akan menelan 1 miliar poundsterling atau 1,2 miliar dollar AS dan berlangsung selama 10 tahun.

Editor:
Pascal Bin Saju
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000