logo Kompas.id
MetropolitanMemanfaatkan Jeda untuk...
Iklan

Memanfaatkan Jeda untuk Bersih-bersih Jakarta

Berbenah, bersih-bersih, khususnya untuk mencegah meluasnya pandemi Covid-19 di Ibu Kota.

Oleh
Helena F Nababan
· 4 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/64I4W_kJ3L_Jttr8B7CpGl1O1c0=/1024x652/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F03%2F23caad31-ca51-4c51-aeb4-05942768869f_jpg.jpg
KOMPAS/RADITYA HELABUMI

Ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) Dupa Wangi dan Taman Maju Bersama Dupa Indah, Jakarta Barat, ditutup untuk sementara, Selasa (17/3/2020). Kesadaran warga untuk mengurangi kegiatan di ruang publik, terutama yang melibatkan kerumunan orang, diharapkan dapat turut memberikan kontribusi dalam menekan penyebaran wabah Covid-19.

Saat aktivitas sehari-hari yang biasa membuat Jakarta riuh dan sibuk kini mereda, ada jeda waktu untuk berbenah. Berbenah khususnya tetap untuk mencegah meluasnya pandemi Covid-19. Sepanjang Selasa (17/3/2020) kemarin, seluruh ruang publik terpadu ramah anak (RPTRA) ditutup dan dilakukan pembersihan. Hal demikian juga terjadi di pasar-pasar di lingkungan PD Pasar Jaya.

Tuty Kusumawati, Kepala Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak, dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) DKI Jakarta, Selasa (17/03/2020), menjelaskan, RPTRA di wilayah Pemprov DKI Jakarta ditutup mulai 14 Maret hingga 28 Maret. Penutupan RPTRA, katanya, untuk  dibersihkan dan dilakukan penyemprotan dengan disinfektan.

Editor:
nelitriana
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000