logo Kompas.id
NusantaraUmat Kristiani Ambon Berbagi...
Iklan

Umat Kristiani Ambon Berbagi Bahan Pokok untuk Warga Berpuasa

Jemaat Gereja Protestan Maluku berbagi bahan pokok dengan umat Islam yang kini sedang menjalankan puasa Ramadhan. Bingkisan ditujukan bagi para janda tak mampu, buruh harian, penarik becak, dan pedagang asongan.

Oleh
FRANS PATI HERIN
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/BKtnAR02BP4SEgfV89NY01Af7XI=/1024x799/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2020%2F04%2Fbf1475a7-ac67-493d-bcf9-2f4f496b73a4_jpg-e1587727702227.jpg
DOKUMENTASI GEREJA PROTESTAN MALUKU

Jemaat Gereja Protestan Maluku berbagi bahan pokok dengan umat Islam di Desa Poka, Kota Ambon, Maluku, Jumat (24/4/2020).

AMBON, KOMPAS — Pandemi Covid-19 yang memukul segala sendi kehidupan tak menyurutkan semangat warga untuk berbagi di tengah keterbatasan. Di Ambon, Maluku, warga jemaat Gereja Protestan Maluku berbagi bahan pokok dengan umat Islam yang kini sedang menjalankan puasa Ramadhan. Kegiatan bertajuk ”Berbagi Kasih” itu ditujukan khusus bagi para janda tak mampu, buruh harian, penarik becak, dan pedagang asongan.

Sekretaris Umum Majelis Pekerja Harian Sinode Gereja Protestan Maluku (GPM) Pendeta Elifas Tomix Maspaitella, di Ambon, Jumat (24/4/2020), mengatakan, kegiatan Berbagi Kasih itu dilakukan oleh jemaat GPM Poka di Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon. Sebanyak 60 keluarga Muslim, yang merupakan tetangga jemaat GPM Poka, telah menerima bingkisan yang berisi beras, gula, dan minyak goreng.

Editor:
Mohamad Final Daeng
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000