logo Kompas.id
UtamaPelayanan Membaik, Pemudik...
Iklan

Pelayanan Membaik, Pemudik dari Banjarmasin Naik 55 Persen

Jumlah penumpang angkutan laut dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada mudik Lebaran tahun ini meningkat signifikan dibandingkan tahun lalu. Selain meningkat, pelayanan tahun ini juga dinilai lebih baik. Hingga H-2 Lebaran, sedikitnya 16.000 pemudik tujuan Surabaya, Jawa Timur meninggalkan Banjarmasin.

Oleh
JUMARTO YULIANUS
· 3 menit baca
https://cdn-assetd.kompas.id/i9avjYQUKKDOYrDsOV-62WsgcyU=/1024x576/filters:watermark(https://cdn-content.kompas.id/umum/kompas_main_logo.png,-16p,-13p,0)/https%3A%2F%2Fkompas.id%2Fwp-content%2Fuploads%2F2019%2F06%2F20190603jum-mudik-kapal-laut-banjarmasin-1_1559566938.jpg
KOMPAS/JUMARTO YULIANUS

Pemudik tujuan Surabaya, Jawa Timur naik ke kapal di Pelabuhan Trisakti, Banjarmasin, Kalimantan Selatan, Senin (3/6/2019). Dari H-15 sampai dengan H-2 Lebaran, lebih dari 16.000 pemudik telah meninggalkan Banjarmasin menuju Surabaya dengan menggunakan kapal laut.

BANJARMASIN, KOMPAS – Jumlah penumpang angkutan laut dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan, pada mudik Lebaran tahun ini meningkat signifikan dibandingkan tahun lalu. Selain meningkat, pelayanan tahun ini juga dinilai lebih baik. Hingga H-2 Lebaran, sedikitnya 16.000 pemudik tujuan Surabaya, Jawa Timur meninggalkan Banjarmasin.

Berdasarkan catatan petugas di Posko Angkutan Laut Pelabuhan Trisakti, Banjarmasin, sampai dengan Senin (3/6/2019), jumlah penumpang yang berangkat dari Banjarmasin menuju Surabaya sebanyak 16.146 penumpang. Tahun lalu, pada periode yang sama, jumlahnya hanya 10.409 penumpang. Artinya terdapat kenaikan volume penumpang hingga 55 persen.

Editor:
Gregorius Magnus Finesso
Bagikan
Logo Kompas
Logo iosLogo android
Kantor Redaksi
Menara Kompas Lantai 5, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 5347 710
+6221 5347 720
+6221 5347 730
+6221 530 2200
Kantor Iklan
Menara Kompas Lantai 2, Jalan Palmerah Selatan 21, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, Indonesia, 10270.
+6221 8062 6699
Layanan Pelanggan
Kompas Kring
+6221 2567 6000